5 Rekomendasi Tempat Wisata Religi yang Cocok Dikunjungi Saat Ramadan

- Jumat, 24 Maret 2023 | 12:58 WIB
Ilustrasi Ramadan (Pixabay/outsideclick )
Ilustrasi Ramadan (Pixabay/outsideclick )

Alamat
Jl. Taman Wijaya Kusuma Rt.08/02, Kel. Pasar Baru, Kec. Sawah Besar, Jakarta Pusat

3. Masjid Agung Demak

Masjid Agung Demak merupakan masjid kuno yang dibangun oleh Raden Patah dari Kerajaan Demak dibantu para Walisongo pada abad ke-15 Masehi. Masjid ini masuk dalam salah satu jajaran masjid tertua di Indonesia. 

Menurut cerita yang beredar di masyarakat, Masjid Agung Demak dahulunya adalah tempat berkumpulnya Walisongo yang menyebarkan agama Islam di tanah Jawa. Inilah yang mendasari Demak mendapat sebutan kota wali. 

Atap masjid berbentuk linmas yang bersusun tiga merupakan gambaran akidah Islam yakni Iman, Islam, dan Ihsan. Empat tiang utama di dalam masjid yang disebut Saka Tatal/Saka Guru dibuat langsung oleh Walisongo.

Masing-masing di sebelah barat laut oleh Sunan Bonang, sebelah barat daya oleh Sunan Gunung Jati, sebelah tenggara oleh Sunan Apel, dan sebelah Timur Laut oleh Sunan Kalijaga.

Alamat
Jl. Raya Sultan Fatah No.57, Kampung Kauman, Bintoro, Kecamatan Demak, Kabupaten Demak, Jawa Tengah

Baca Juga: Banda Neira, Sepotong Surga dari Timur Indonesia

4. Kampung Ramadan Kauman di Yogyakarta

Salah satu hal yang tidak boleh dilewatkan ketika menjalani bulan Ramadan di Yogyakarta adalah berkunjung Pasar Ramadan Kauman Yogyakarta.

Pasar kaget yang ada di Kampung Kauman ini bisa dibilang sebagai sesepuh pasar kaget lain yang ada di Yogyakarta saat ini. Sudah ada sejak tahun 90an, Pasar Sore Ramadhan Kauman berdiri atas inisiatif warga Kampung Kauman yang terkenal religius dan selalu antusias menyambut bulan suci yang penuh berkah ini.

Aneka ragam takjil dijual di pasar ini, di antaranya risol, apem, lumpia, hingga kue lumpur. Dua makanan khas yang hanya bisa dijumpai ketika bulan Ramadan saja adalah kicak ketan dan kacang kumbon.

Selain pasar kaget, setiap sore di bulan Ramadhan, warga Kampung Kauman juga menyediakan takjil gratis untuk pengunjung yang ingin berbuka puasa di sini tepatnya di Masjid Gedhe Kauman.

Alamat
Gg. Pasar Tiban, Ngupasan, Kec. Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

5. Masjid Tiban Pintu Seribu di Malang

Halaman:

Editor: Alfia Sudarsono

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Patung Merlion Singapura Akan Ditutup Hingga Desember

Sabtu, 23 September 2023 | 09:03 WIB
X