RADIOWEBINDO- Jungkook BTS terpilih sebagai brand ambassador global baru untuk Calvin Klein Jeans and Underwear.
Selasa (28/3/2023), rumah mode asal Amerika Serikat ini mengumumkan maknae BTS tersebut sebagai anggota terbaru dari keluarga Calvin Klein melalui sebuah film iklan berjudul 'Introducing Jungkook'.
Dalam klip tersebut, sang idola terlihat dalam tampilan serba denim yang apik, berinteraksi dengan kamera sambil memamerkan gayanya yang khas.
Baca Juga: EXO Gelar Fan Meeting untuk Rayakan Anniversary Debut yang Ke-11
"Kami bangga dapat mengidentifikasi talenta yang relevan secara global yang memiliki dampak budaya dan nilai-nilai yang selaras dengan nilai-nilai kami. Jungkook adalah salah satu artis paling populer di dunia; ia memiliki kemampuan yang langka untuk terhubung dengan audiens internasional melalui musik dan gayanya. Kami sangat beruntung dan bersemangat untuk mengajaknya bergabung dengan tim Calvin Klein," ucap kepala pemasaran global Calvin Klein Jonathan Bottomley, dikutip dari WWD.
Sementara itu, Jungkook menyatakan dirinya telah menjadi penggemar Calvin Klein sejak lama. Karenanya, ia sangat senang menjadi duta global terbaru mereka.
"Kemitraan ini sangat istimewa, karena warisan dan nilai-nilai merek Calvin Klein beresonansi dengan saya. Musik saya adalah cara saya berkomunikasi dengan para penggemar saya di seluruh dunia, dan saya melihat kemitraan ini sebagai sebuah kesempatan untuk terhubung dengan mereka dengan cara yang baru. Saya sangat bersemangat agar orang-orang dapat melihat sisi baru dari diri saya dalam kampanye pertama untuk merek ini," tuturnya.
Seperti yang diberitakan, kampanye musim semi Calvin Klein yang disutradarai dan difoto oleh Mert Alas dan Marcus Piggott ini juga menampilkan beragam talenta lainnya seperti Jennie Blackpink, Kendall Jenner, FKA Twigs, Michael B. Jordan, dan Aaron Taylor-Johnson.
Artikel Terkait
Jungkook BTS Jadi Penyanyi Korea Tercepat yang Melampaui 900 Juta Streaming di Spotify
Kejutkan Penggemar, Jungkook BTS Tiba-Tiba Hapus Akun Instagramnya
Bel Rumah Jungkook BTS Tiba-tiba Berbunyi Saat Sedang Live, Fans Mengaku Khawatir
Tertidur Saat Melakukan Siaran Langsung, Jungkook BTS Buat Netizen Terhibur
Akan Rilis Lagu Baru, Jake Miller Sebut Ingin Ajak Jungkook BTS