RADIOWEBINDO - Perilisan dua proyek terbaru Yoo Ah In telah resmi ditunda.
Dikutip dari News 1 pada Selasa (28/03), Netflix mengumumkan bahwa setelah melakukan diskusi dengan tim produksi, mereka memutuskan untuk menunda perilisan “Goodbye Earth”.
Selain itu, mereka juga tengah melakukan diskusi mengenai film "The Match" dengan perusahaan produksi ACEMAKER dan perusahaan terkait lainnya. Sehingga, mereka memutuskan untuk menunda perilisan untuk sementara waktu.
“Goodbye Earth” (disebut juga 'The Fool at the End of the World') telah merampungkan proses syuting dan sedang dalam proses pekerjaan pasca produksi. Film tersebut awalnya dijadwalkan untuk dirilis pada kuartal keempat.
Di sisi lain, film "The Match" menceritakan tentang pertandingan antara dua legenda Go, Jo Hoon Hyeon (Lee Byung Hun) dan Lee Chang Ho (Yoo Ah In). Film ini direncanakan akan dirilis pada kuartal kedua.
Baca Juga: Tanggapi Secara Pribadi Rumor Yang Menimpanya, Sehun EXO Tulis Peringatan Tegas Ini
Selain dua proyek tersebut, Yoo Ah In telah mengundurkan diri dari perannya dalam serial drama "Hellbound 2".
Seperti diketahui, pada bulan Februari lalu, polisi mulai menyelidiki Yoo Ah In atas penggunaan propofol secara ilegal. Sang aktor kemudian dinyatakan positif menggunakan marijuana serta kokain dan ketamin.
Artikel Terkait
Aktor Yoo Ah In Diperiksa Kepolisian Atas Dugaan Pemakaian Propofol
Tes Urin Yoo Ah In Tunjukan Hasil Positif Gunakan Ganja
Diselidiki Atas Kasus Penggunaan Narkoba, Ponsel Yoo Ah In Disita Polisi
Kasus Ganja Belum Usai, Yoo Ah In Dituduh Mangkir dari Wajib Militer
Yoo Ah In Dinyatakan Positif Konsumsi Propofol
Yoo Ah In Resmi Hengkang, Kim Sung Cheol Akan Ambil Alih Pimpinan Sekte di 'Hellbound 2'