RADIOWEBINDO- RIIZE mengumumkan nama fandom resminya selama showcase debut mereka untuk single perdana "Get a Guitar", Senin (4/9/2023) waktu setempat.
Berita tentang debut RIIZE mengundang banyak kegembiraan karena mereka adalah boy group pertama yang debut dari SM Entertainment dalam 7 tahun terakhir, sejak debut NCT. Adapun yang membuat para penggemar semakin bersemangat setelah melihat showcase debut RIIZE baru-baru ini adalah pengumuman mengejutkan dari nama fandom resmi mereka yakni SUNZ.
Seperti diketahui, nama grup "RIIZE" merupakan gabungan dari kata "growth" dan "realize", yang memiliki arti "sebuah tim yang tumbuh dan mewujudkan impian mereka bersama-sama".
Baca Juga: RIIZE Pecahkan Rekor untuk Pre Order Album 'GET A GUITAR'
RIIZE diketahui memiliki total 7 anggota yang digambarkan memiliki bakat dan visual yang luar biasa. Mereka adalah Shotaro, Eunseok, Sungchan, Wonbin, Seunghan, Sohee, dan Anton.
Artikel Terkait
SM Umumkan Rencana Debut Boy Group Baru ‘RIIZE’
Boy Group Terbaru SM Entertainment 'RIIZE' Umumkan 7 Anggotanya
Boy Group Baru SM 'RIIZE' Umumkan Tanggal Debut
Boy Group Baru SM, RIIZE Luncurkan Prologue Single ‘Memories’
RIIZE Pecahkan Rekor untuk Pre Order Album 'GET A GUITAR'