Tampil sebagai Cameo di Drama 'Tomorrow', Kang Seung Yoon Perankan Penyanyi dengan Masa Lalu Menyakitkan

- Kamis, 7 April 2022 | 16:30 WIB
Penampilan Kang Seung Yoon WINNER dalam drama 'Tomorrow'. (Twitter/@mbcdrama_pre)
Penampilan Kang Seung Yoon WINNER dalam drama 'Tomorrow'. (Twitter/@mbcdrama_pre)

RADIOWEBINDO - Anggota WINNER, Kang Seung Yoon akan membuat penampilan spesial dalam drama MBC yang berjudul “Tomorrow”.

Penampilan spesialnya ini merupakan bentuk dukungan yang diberikan oleh Kang Seung Yoon untuk sutradara Sung Chi Wook, dimana keduanya sempat bekerjasama dalam drama “Kairos”.

Tomorrow” merupakan drama yang mengangkat tema malaikat maut. Kisahnya seputar Tim Manajemen Krisis — terdiri dari Goo Ryun (Kim Hee Sun), Lim Ryoong Goo (Yoon Ji On) dan Choi Joon Woong (Rowoon SF9)— yang memiliki tugas untuk menyelamatkan nyawa orang-orang yang berencana bunuh diri.

Dilansir dari Soompi pada 7 April, Kang Seung Yoon akan berperan sebagai penyanyi dan penulis lagu bernama Kang Woo Jin. Sejak usia muda, dia telah memendam luka yang tidak diketahui oleh siapapun, menyebabkannya hampir bunuh diri.

Kondisi tersebut kemudian membuat Kang Woo Jin menjadi target penyelamatan bagi Tim Manajemen Krisis.

Penampilan Kang Seung Yoon WINNER dalam drama 'Tomorrow'.
Penampilan Kang Seung Yoon WINNER dalam drama 'Tomorrow'. (Twitter/@mbcdrama_pre)

Baca Juga: 11 Drama Korea yang Akan Tayang Perdana di Bulan April

Melalui akun Twitter resmi MBC DRAMA, tim produksi telah membagikan dua potret Kang Seung Yoon dalam perannya sebagai Kang Woo Jin.

Dalam foto di atas, Kang Woo Jin terlihat sedang melakukan pertunjukan busking di alun-alun dengan pemandangan dan cahaya lampu yang indah. Terdapat kesedihan yang mendalam di matanya, menimbulkan pertanyaan mengenai cerita macam apa yang dimiliki olehnya.

Tim produksi juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Kang Seung Yoon untuk penampilannya dalam drama “Tomorrow”.

“Kami berterima kasih kepada Kang Seung Yoon yang memutuskan untuk berperan sebagai karakter utama di episode ini meskipun jadwalnya sibuk. Karena akting Kang Seung Yoon yang penuh gairah, karakter tersebut digambarkan lebih tiga dimensi,” tutur tim produksi.

Saksikan episode terbaru dari drama “Tomorrow” pada 8 April pukul 9:50 malam KST.

 

Editor: Windy Winiarti

Sumber: Soompi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Jadwal Acara RCTI Hari Ini Selasa, 28 Maret 2023

Selasa, 28 Maret 2023 | 05:47 WIB

Jadwal Acara Trans 7 Hari Ini Selasa, 28 Maret 2023

Selasa, 28 Maret 2023 | 04:45 WIB

Jadwal Acara ANTV Hari Ini Selasa, 28 Maret 2023

Selasa, 28 Maret 2023 | 04:35 WIB

Jadwal Acara RCTI Hari Ini Senin, 27 Maret 2023

Senin, 27 Maret 2023 | 09:35 WIB

Jadwal Acara Trans 7 Hari Ini Senin, 27 Maret 2023

Senin, 27 Maret 2023 | 08:52 WIB

Jadwal Acara ANTV Hari Ini Senin, 27 Maret 2023

Senin, 27 Maret 2023 | 08:40 WIB

Jadwal Acara RCTI Hari Ini Minggu, 26 Maret 2023

Minggu, 26 Maret 2023 | 10:02 WIB

Jadwal Acara Trans 7 Hari Ini Minggu, 26 Maret 2023

Minggu, 26 Maret 2023 | 09:09 WIB

Jadwal Acara ANTV Hari Ini Minggu, 26 Maret 2023

Minggu, 26 Maret 2023 | 08:57 WIB
X