RADIOWEBINDO - Kim Tae Hee dan Lim Ji Yeon akan segera menyapa para penonton dengan drama terbaru mereka yang bertajuk “Lies Hidden In My Garden.”
Dibuat berdasarkan novel terlaris dengan judul yang sama, “Lies Hidden in My Garden” disutradarai oleh Jung Ji Hyun yang sebelumnya menggarap drama hit “Twenty Five, Twenty One” dan “Search: WWW.”
Mengusung genre thriller, drama tersebut menceritakan tentang dua wanita yang menjalani kehidupan yang sama sekali berbeda. Bau mencurigakan yang berasal dari halaman belakang menyatukan kedua wanita ini dengan cara yang tidak pernah mereka duga.
Baca Juga: YoonA SNSD Pamerkan Beragam Pesona di Drama 'King The Land'
“Lies Hidden in My Garden” menandai kembalinya Kim Tae Hee ke layar kaca setelah tiga tahun sejak drama tvN “Hi Bye, Mama!”. Kali ini, dia mengambil peran sebagai Joo Ran.
Joo Ran menjalani kehidupan yang sempurna di rumah yang sempurna. Suatu hari, dia dibuat bingung dengan bau yang keluar dari halaman belakang rumahnya.
Di sisi lain, Lim Ji Yeon, yang baru-baru ini menarik banyak perhatian berkat aktingnya di drama “The Glory,” memerankan karakter Sang Eun.
Berbeda dengan Joo Ran yang hidup diselimuti rasa kebahagiaan, Sang Eun merupakan korban kekerasan dalam rumah tangga. Dia bermimpi untuk bisa melarikan diri dari kehidupannya yang terasa seperti neraka.
Joo Ran dan Sang Eun menjalani kehidupan yang sangat berbeda sampai bau mayat di halaman belakang rumah Joo Ran menyatukan mereka dalam rahasia gelap yang tidak diketahui kedalamannya.
Nantikan penayangan perdana drama Korea “Lies Hidden in My Garden” pada 19 Juni mendatang!

Artikel Terkait
Bintangi Drama Remaja 'All That We Loved', Sehun EXO: Saya Merasa Kembali ke Masa SMA
Taecyeon 2PM dan Won Ji An Jelaskan Perannya di Drama Romantis KBS 'My Heart Is Beating'
Lim Ji Yeon Dapat Tawaran untuk Berperan dalam Drama Sejarah Terbaru
Intip Penampilan Lee Junho 2PM sebagai Pewaris Chaebol Tampan Berhati Dingin di Drama 'King The Land'
YoonA SNSD Pamerkan Beragam Pesona di Drama 'King The Land'